Minggu, 06 Oktober 2013

Filosofi nama yang mewakili Harapan

d Tjanting ” berasal dari kata canting, 

Alat ini memiliki tiga bagian utama yaitu nyamplung, cucuk dan gagang. Nyamplung merupakan tempat menampung cairan malam (lilin) yang terbuat dari tembaga. Cucuk merupakan tempat keluarnya malam, dan gagang merupakan tangkai canting yang biasanya terbuat dari bambu atau kayu. Gagang menggambarkan pondasi yang kuat berupa keimanan kepada Tuhaan Yang Maha Esa, kemudian Nyamplung menandakan kebesaran hati dalam menampung semua.Canting seolah mempunyai ruh yang menyuguhkan corak - corak keindahanyang tak pernah mengenal kata kesudahan, yang tak pernah bisa ditelan ruang dan zaman. Untuk menghasilkan batik tulis yang bernilai maka diperlukan penyatuan diri antara jiwa pembatik dengan canting yang akan digunakan untuk menulis batik tulis. Dibutuhkan juga harmoni antara hembusan nafas dan perasaan ketika mulai menuangkan cairan malam dalam lembaran kain putih. Tidak hanya dibutuhkan kekuatan untuk memegang gagang canting,tapi juga kebesaran jiwa dan kesabaran dalam menciptakan mili 
demi mili goresan keindahan yang keluar dari cucuk canting. Dengan perpaduan jiwa yang telah bersinergi tersebut permasalahan kehidupan, dan cucuk sendiri melambangkan istilah sedikit bicara banyak bekerja.
terciptalah maha karya keindahan batik tulis yang seolah - olah bernyawa. 
(dari Batikkatulistiwa.blogspot.com)


Diharapkan agar D'Tjanting dapat "mewakili wujud kerja keras anak2 muda indonesia yang menghasilkan karya yang indah, orisinil dan berkualitas, dengan sungguh-sungguh yang berpegang pada nilai2 budaya dan agama dengan tujuan untuk pemberdayaan  dan kesejahteraan masyarakat"

filosofi itu kemudian menjadi harapan, yang pastinya selaras dengan doa kami, anak bangsa indonesia.

love,



Tidak ada komentar:

Posting Komentar